Jumat, 03 Februari 2012

Akibat Kerusuhan, Liga Mesir Dihentikan


Federasi sepakbola Mesir (EFA) memutuskan untuk menangguhkan liga Mesir sampai batas waktu yang tidak ditentukan menyusul kerusuhan yang terjadi di Port Said.

Seperti diberitakan sebelumnya, kerusuhan yang pecah antara pendukung Al-Masry dan Al-Ahli usai pertandingan antara kedua tim pada Rabu (1/2/2012) waktu setempat merenggut 73 korban meninggal dunia. Tak hanya itu, kerusuhan yang digambarkan seperti perang itu juga melukai seribu orang.

Pendukung kedua tim menginvasi lapangan serta melakukan pembakaran di tribun. Kebanyakan korban meninggal karena tergencet orang-orang yang panik dan terjatuh dari tribun.

Atas tragedi itu, federasi sepakbola Mesir memutuskan untuk menghentikan liga sepakbola mereka di semua divisi sampai waktu yang belum ditentukan. Mereka juga mengumumkan tiga hari masa berkabung untuk menghormati para korban.

"Federasi sepakbola Mesir sudah memutuskan untuk menghentikan liga sepakbola di empat divisi sampai waktu yang belum ditentukan setelah kekerasan yang terjadi di pertandingan antara Al Masry dan Al-Ahli, yang merupakan pukulan tragis untuk olahraga secara umum dan sepakbola secara khusus," tulis pernyataan resmi dari federasi sepakbola Mesir seperti dikutip oleh Sky Sports.

"Federasi telah mengumumkan bahwa sepakbola Mesir akan ada dalam masa berkabung selama tiga hari untuk para korban dalam kekerasan yang terjadi di pertandingan Al-Masry dan Al-Ahli," tutup pernyataan itu.

Sumber: http://www.detiksport.com

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Untuk perbaikan ke depan silakan tinggalkan saran ataupun komentar...